Kepada Yth. Pengawas SD/MI
Kepada Yth. Kelompok Kerja Madrasah
Ibtidaiyah (KKMI)
Kepada Yth. KKG PAI SD
Assalamu'alaikum wr. wb,
Dengan hormat, menindaklanjuti surat
edaran UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Fakultas Tarbiyah dan Keguruan No.
Un.01/F1/PP.00.9/418/2012 tentang Persyaratan Program Dual Mode System (DMS)
Tahun 2012, dengan ini kami beritahukan bahwa untuk persyaratan peserta Program
Dual Mode System tahun 2012 adalah sebagai berikut :
1. Foto copy ljazah terakhir (D2/D3) yang
ditegatisir;
2. Foto copy transkrip nilai yang dilegalisir;
3. Foto copy KTP/SIM;
4. Pas photo latar belakang merah
(terbaru) ukuran 3x4 = 2 lbr
a. Pria menggunakan
Jas dan berdasi
b. Wanita
pakaian muslimah
5. SK Penugasan sebagai Guru
a. SK
Pegawai bagi PNS;
b. SK
Yayasan bagi Guru Honorer;
6. Mengisi Form Biodaata (diberikan pada
saat ujian);
7. Berkas dikirim ke Mapenda Kab
Bogor paling lambat hari Selasa tanggal 08 Mei 2012
Pelaksanaan Ujian :
Hari :
Minggu
Tanggal : 13 Mei 2012
Pukul : 08.00 s.d Selesai
Tempat : Fakultas Tarbiyah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Demikian pemberitahuan ini' kami sampaikan,
atas perhatiannya kami ucapkan
terima kasih.
Wassalamu'alaikum
wr. wb,
Catatan :
- Program Dual Mode System adalah
Program BEASISWA KULIAH dari Pemerintah bekerjasama dengan Perguruan
Tinggi, diperuntukan Khusus untuk Guru yang belum kuliah dengan
kualifikasi pendidikan minimal lulusan SLTA
- Program Dual Mode System Tahun
2012 diperuntukan hanya untuk guru MI dan PAI SD
- Bagi guru yang sedang menerima
bantuan sejenis tidak diperkenankan untuk mengikuti program DMS ini.
- Biaya Kuliah yang dibantu oleh
pemerintah hanya empat semester, oleh karena itu diutamakan guru dengan
pendidikan terakhir D2 atau D3. (Bagi guru dengan pendidikan terakhir SLTA
maka semester selanjutnya biaya sendiri)